Kota Langsa - Berita
Informasi Publik

Berita

Pemko Langsa Bantu Nelayan Korban Boat Tenggelam Pemko Langsa Bantu Nelayan Korban Boat Tenggelam

Pemko Langsa Bantu Nelayan Korban Boat Tenggelam

Rabu, 19 Januari 2022

Pemko Langsa Bantu Nelayan Korban Boat Tenggelam Wakil Walikota Langsa, Dr. H. Marzuki Hamid, MM didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Langsa Armia SP, Kadinkes Kota Langsa, dr. Muhammad Yusuf Akbar, Kabid Rehabilitasi dan Perlindungan Jaminan Sosial Dinsos Kota Langsa, Kamalul S.ST. Pi, dan Geuchik Kuala Langsa Rusmadi menyerahkan bantuan sembako kepada para korban boat tenggelam yang terjadi pada 11 Januari lalu di perairan Peureulak. Rabu (19/01/22) Pada kesempatan itu, Marzuki Hamid mengatakan bahwa kecelakaan ini menjadi pengalaman yang menjadikan pembelajaran berharga terutama bagi para nelayan yang hendak melaut. Alhamdulillah, semuanya selamat tidak ada korban jiwa namun kita berharap ke depan agar dapat lebih berhati-hati lagi. Apalagi disaat cuaca ekstrem, angin kencang serta ombak besar. Jelasnya. Dikatakan, Ketiga nelayan itu diantaranya Safaruddin, Purnia Mukti, Samsuddin merupakan warga Dusun harapan, gampong Kuala Langsa, Kota Langsa. Dua boat tenggelam dalam musibah itu dan satu diantaranya sudah ditemukan dengan kondisi hancur, namun satu lagi sampai dengan saat ini belum diketahui keberadaannya. Kemudian, untuk mengantisipasi kejadian serupa, diharapkan Geuchik setempat dapat memberikan penyuluhan khusus kepada para nelayan dengan melibatkan pawang laut. Supaya di situasi tertentu mereka betul-betul memahami dan juga tidak ada masyarakat yang nekad melakukan aktivitas di laut yang dapat membahayakan keselamatan mereka. Lanjutnya. Sementara itu, salah satu korban Safaruddin pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota Langsa. Bantuan sembako ini sangat bermanfaat karena kami tidak dapat melaut, disebabkan boat yang biasa digunakan sudah tidak bisa dipakai lagi. Paparnya.

Penulis

Admin

Kategori Berita

Umum

Dilihat

684 kali